Untuk kalian yang sudah melihat film Galaksi, kini spin-off-nya akan segera hadir dalam bentuk serial berjudul Septihan. Diadaptasi dari novel populer karya Poppi Pertiwi, Septhina sudah dibaca 55 juta orang. Disutradarai oleh Suroso MYS, Septihan akan menampilkan para pemeran muda, yaitu Adimas Rifaldy, Thalita Putri, Syahwa, dan Rafi Angkarana.
Tahap produksi serial ini akan segera dimulai dan Merpati Film memastikan bahwa keindahan cerita dalam novel Septihan akan dituangkan ke dalam layar secara maksimal. Serial ini direncanakan tayang secara gratis di kanal YouTube, dan platform media sosial seperti TikTok, Facebook, dan lnstagram sehingga membuka kesempatan bagi siapa saja untuk menikmati kisah ini tanpa batasan.
Serial ini menceritakan tentang sosok Jihan Halana yang menyatakan cinta kepada Septian Adian Nugroho, cowok ranking pertama yang keren dan pendiam. Meski pernyataan cintanya ditolak, Jihan pantang menyerah meski menjadi bahan olokan teman sekolah dan geng Ravispa hingga di-bully cewek-cewek lain yang juga menyukai Septian.
Produser Merpati Film, Sentot Sahid merasa tertantang mengerjakan serial ini. ”Dengan adanya proyek ini, saya merasa tertantang. Nervous juga karena karya ini sudah banyak dibaca orang. Tapi, sebelumnya saya sudah mengerjakan proyek yang berisi pemain-pemain muda dn ternyata mereka bisa sukses. Pola serupa juga saya pakai di serial Septihan. Meski tergolong baru, namun kemampuan akting para pemainnya tidak main-main.
Poppi Pertiwi, selaku penulis novel Septihan, juga menyampaikan kebahagiaannya atas adaptasi ini. “Bagi saya, melihat Septihan diangkat menjadi serial adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Saya percaya, Merpati Film akan memberikan sentuhan terbaik untuk membawa karakter dan cerita ini hidup di layar. Saya sangat antusias dan tidak sabar melihat bagaimana kisah ini diinterpretasikan oleh tim kreatif yang luar biasa,” ujarnya.
Ikuti perkembangan terbaru dari produksi Septihan melalui kanal YouTube dan media sosial.